Categories: MedanReligius

BKM Al Qomar Beringin Syukuran Peletakan Batu Pertama

www.medanoke.com -Medan, Para pengurus Badan Kenaziran Masjid  Al- Qomar, Jalan Saudara no 40, kelurahan Beringin, kecamatan Medan Johor, Medan, Sabtu (26/10) mengadakan syukuran serta melaksanakan peletakkan batu pertama pelebaran dan renovasi masjid, yang telah berdiri puluhan tahun tersebut.

Berawal dari mushola,
masjid yang telah berdiri puluhan tahun ini, dianggap layak untuk dilakukan renovasi agar dapat memberikan kelayakan dan memberikan rasa nyaman bagi masyarakat setempat khususnya dan umat Islam pada umumnya.

Niat untuk melaksanakan pelebaran dan renovasi ini baru dapat terlaksana setelah adanya bantuan Wakaf dari bapak Muhammad Jahari Sitepu, mantan Kakanwil Depkumham Sumut, yang kini menjabat sebagai Direktur Pelayanan Tahanan dan Anak dan Pengelolaan Benda Sitaan dan Barang Rampasan Negara, beserta keluarga besarnya.

“Rumah Allah ini harus kita besarkan dan megah, karena ada ksempatan diberikan kepada saya untuk mewakaf kan tanah yang ada disamping mesjid, maka saya laksanakan. Saya mewakafkan  H Yusuf Sitepu dan ibu saya Hj Siti Fatimah br Sembiring Depari dan juga atas nama saya dan istri saya Amisani br Sembiring binti Dame Sembiring.” Ujar Jauhari yang juga masyarakat setempat.

Sementara itu, Tokoh agama dan juga pendiri masjid, Ustad H Ramli Qomar Berutu (84), Nazir masjid Al Qomar yang telah bertugas di masjid tersebut sedari awal menyambut baik adanya renovasi tersebut.

“Saya mengucapkan terimakasih atas adanya bantuan dari bapak Jauhari Sitepu, Alhamdulillah pembangunan ini dapat terlaksana dan dengan ijin Allah semoga dapat berjalan dengan baik.”

Rencananya, renovasi dan pelebaran areal masjid Al Qomar dilakukan untuk tempat wudhu dan lahan parkir, sehingga lokasi wudhu dan tempat parkir yang lama dapat dijadikan tempat untuk beribadah.

Selain itu, dalam acara ini hadir pula Ustad Julianto selaku Tokoh Masyarakat, wakil ketua TWPI, sekaligus ketua DPD PIN Sumutu, dan juga bendahara masjid Sugeng selaku panitia pembangunan.  kemaslahatan umat. (aSp)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Minta Dukungan Publik, Tim 7 Medan: Lapangan Merdeka Layak jadi Situs Proklamasi Nasional

Revitalisasi Lapangan Merdeka Medan masih dalam pengerjaan meski sudah diresmikan pada 19 Februari 2025. Medanoke.com…

2 hari ago

Kajati Sumut : Ikut WBK itu Bukan Kompetisi Tapi Kewajiban Untuk Menjadi Lebih Baik

medanoke.com- MEDAN-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH didampingi Wakajati Rudy Irmawan, SH,MH, Aswas Darmukit,…

2 hari ago

Viral, Aksi Perampasan Dengan Ancaman & Kekerasan Kendaraan Oleh Debt Collector, DR. GEA Desak KAPOLDASU Tangkap & Tindak Tegas

DR. GEA DESAK KAPOLDASU TANGKAP & TINDAK TEGAS PELAKUNYA medanoke.com- MEDAN, Maraknya aksi tarik paksa…

2 hari ago

Balai Wartawan Polda Sumut Digusur, Alih Fungsi Bisnis Bhayangkari?

Penampakan bagian luar dan dalam balai wartawan saat ini (ist) Medanoke.com | Balai Wartawan Polda…

3 hari ago

Demi Untung Besar, Lahan Eks HGU PTPN II Disulap Jadi Ruko

Ruko masih dalam proses pembangunan medanoke.com- Medan, Diduga diperjual belikan,  kepada investor yang dikenal dengan…

3 hari ago

JAM Pidum Kejagung Setujui 5 Perkara dari Kejati Sumut Diselesaikan Dengan Pendekatan Humanis, Korban dan Tersangka Sepakat Berdamai

medanoke.com- MEDAN-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH diwakili Wakajati Sumut Rudy Irmawan, SH,MH didampingi…

4 hari ago

This website uses cookies.