Cawagub Sumut, Hasan Basri Sagala Sholat Jenazah Istri Politisi Senior Hasrul Azwar

www.medanoke.com– Medan, Cawagubsu H. Hasan Basri Sagala mengucapkan duka cita sedalam-dalamnya dan langsung mendoakan almarhumah Hj. Nani Muliani binti H. Achyar Santosa usai sholat jenazah di Masjid Al-Muslimin, Jalan STM Ujung Medan, Sabtu (13/10).


“Subhanallah, yang mensholatkan luar biasa ramainya. Semoga Allah mengampuni segala dosa-dosa Hj. Nani Muliani binti H. Achyar Santosa. Semasa hidup beliau aktif dalam berbagai kegiatan Pendidikan dan social,” ungkap Hasan Basri Sagala sekaligus menyampaikan salam turut berduka cita dari Edy Rahmayadi, yang tengah berkampanye di Kabupaten Simalungun. Sumatera Utara.

Almarhumah meninggal dunia di usia 64 tahun, Sabtu (12/10/24) malam, setelah menjalani perawatan di rumah sakit. Kabar duka cita ini diperoleh langsung oleh ahli musibah, yaitu sang suami, H Hasrul Azwar MM,  duta besar Republik Indonesia untuk Maroko.

“Innaa lillahi wa innaa ilaihi raaji’uun .Telah berpulang ke rahmatullah .Hj. Nani Muliani binti H. Achyar Santosa, istri dari Drs. H. Hasrul Azwar, MM Duta Besar RI untuk Maroko dan merangkap Mauritania, pada hari Sabtu tanggal 12 Oktober 2024 jam 22.17 WIB,” unggah Hasrul lewat keterangan tertulis melalui medsos mya, Minggu (13/10).

Hasrul Azwar Hutasuhut (lahir 30 Januari 1954)


Hasrul Azwar Hutasuhut adalah politisi senior dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Beliau sebelumnya juga menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) selama tiga periode, yakni periode 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019 yang mewakili daerah pemilihan Sumut I.

Selama berada di parlemen, Hasrul duduk di Komisi VIII pada periode 2004-2009 dan 2009-2014, ia juga sempat menjadi Ketua Komisi tersebut dari tahun 2005 hingga 2009. Pada periode 2014 sampai 2019, Hasrul menjadi anggota Komisi III.Pada periode 2009-2014 dan juga Ketua Fraksi PPP di DPR RI.


Didunia Pendidikan. Hasrul Azwar adalah seorang pembina untuk Yayasan Pendidikan Khairul Imam. Yayasan ini berkecimpung di dunia pendidikan, mengelola Taman Bermain, TK, SD Islam Terpadu, SMP Islam Terpadu, dan SMA Islam Terpadu yang berlokasi di Kota Medan, Sumatera Utara. (aSp/ ist)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Program Bersih Birokrasi Bobby Nasution Berhenti Setelah Tertangkapnya Topan Ginting?

medanoke.com | Program bersih-bersih birokrasi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara yang digagas oleh Gubernur Sumut Bobby…

6 jam ago

Laka Lantas di Jalan SM Raja, AKBP Dhery SH SIK : Korban dan PJR Sudah Mulai Membaik

Dirlantas Polda Sumut, Kombes Pol Firman Darmansyah SH SIK didampingi Kasat PJR Polda Sumut, AKBP…

1 hari ago

Hoax Video Viral Tiktok Aksi Ugal-ugalan PJR dan Nek Rodiah Tewas

medanoke.com- Medan, Video viral di TikTok insiden tabrakan nenek pejalan kaki dengan iring-iringan PJR, di…

2 hari ago

Yakin Capai Swasembada BBM, ISMI Gagas Koperasi Rakyat Kelola Sumur Minyak

Ketua Umum PB ISMI Nizhamul, SE, MM saat melakukan penutupan Rakernas ISMI di Balai Serindit,…

2 hari ago

Kombes Pol Firman Darmansyah : Anggota Tidak Ugal-ugalan, Tapi Mendadak Diseruduk Pejalan Kaki

Dirlantas Polda Sumut, Kombes Pol Firman Darmansyah SH SIK. (istimewa) www.medanoke.com - MEDAN | Pasca…

2 hari ago

Ustadz Ghazali : Terhambatnya SIOP SMP Lifeskill Al-Hidayah Disebabkan Praktik Pungli di DPMPTSD

medanoke.com | Terhambatnya penerbitan Surat Izin Operasional (SIOP) Sekolah SMP LIFESKILL Al Hidayah Deli Serdang,…

2 hari ago

This website uses cookies.