Categories: HukumKriminalitas

Lagi-lagi Viral di Medsos Judi Tembak Ikan, Kali ini Beroperasi di Marindal, Kapolsek dan Kapolres Diam

Ilustrasi permainan judi tembak ikan. (istimewa)

www.medanoke.com – MEDAN | Setelah sebelumnya viral di beritakan judi Tembak Ikan di beberapa wilayah di Sumut, kini muncul satu lagi viral di media sosial (medsos) jenis judi yang sama, dan beroperasi secara terang-terangan di Pasar XII, Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak.

Anehnya lagi, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setiawan SH SIK MHum dan Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago SH MH, diam saat ditanya perihal judi tembak ikan tersebut.

Informasi yang diperoleh awak media medanoke.com, Rabu (09/04/2025), aktifitas permainan judi tembak ikan tersebut viral di medsos Instagram (IG). Permainan judi tembak ikan yang viral di medsos tersebut diunggah akun @wajah.indonesiaku dan menjadi tontonan bagi banyak pengguna medsos. Dalam captionnya, permainan judi tembak ikan yang viral di medsos tersebut memuat judul “7U—–DI TEMBAK 🐠 MARAK BEROPERASI DI PASAR XII MARINDAL, WARGA MINTA POLRESTABES MEDAN TAK TUTUP MATA”.

Dalam narasinya, akun @wajah.indonesiaku itu menuliskan aktivitas perjudian jenis tembak ikan kembali merebak di wilayah Pasar XII, Desa Marindal II, Kecamatan Patumbak. Adapun lokasi permainan judi tembak ikan yang berada di tengah pemukiman warga ini menjadi sorotan karena diduga beroperasi secara terang-terangan dan telah meresahkan masyarakat sekitar.

Menurut keterangan warga yang enggan disebutkan namanya, praktik permainan judi tembak ikan itu berlangsung hampir setiap hari tanpa ada tindakan tegas dari aparat penegak hukum.

“Sudah lama lokasi itu beroperasi. Kami bingung kenapa bisa terus buka. Seolah-olah tidak ada penegakan hukum,” ungkap seorang warga.

Warga pun berharap Polrestabes Medan dan jajarannya serta aparat kepolisian setempat tidak menutup mata terhadap aktivitas ilegal yang dinilai merusak moral masyarakat tersebut, khususnya generasi muda.

“Kami minta agar pihak kepolisian segera bertindak. Jangan sampai dibiarkan karena bisa berdampak buruk bagi lingkungan,” tutupnya.

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setiawan SH SIK MHum yang dihubungi via telepon selulernya tak menjawab. Saat dikirim pesan singkat via WhatsApp (WA), Kombes Pol Gidion Arif Setiawan SH SIK MHum tak menjawab. Sementara itu, Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago SH MH yang dihubungi via telepon selulernya juga tak menjawab.

Saat dikirim pesan singkat via WhatsApp (WA), Kompol Faidir Chaniago SH MH juga tak memberi jawaban. Hingga berita ini dituliskan, Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setiawan SH SIK MHum dan Kapolsek Patumbak, Kompol Faidir Chaniago SH MH, diam dan tak berikan jawaban. (Jhonson Siahaan)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Pria Beringas berbaju Hijau yang Memukuli Karyawan Konter HP, Kini Berbaju Oren dan Terlihat Lesu

Medanoke.com | Adelan Perdana, pria berbaju hijau pelaku pemukulan terhadap penjaga konter hape di jalan…

14 jam ago

Via Kunjungan Virtual, Jaksa Agung : Bekerjalah Dengan Ikhlas

Medanoke.com | Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH didampingi Wakajati Sumut Rudy Irmawan, SH,MH…

14 jam ago

Anggota DPRD Medan Hadiri Kenaikan Pangkat Prajurit Yonmarhanlan l Belawan

Medanoke.com - Beberapa anggota DPRD Kota Medan terlihat turun ke Belawan pada Selasa (15/4), adapun…

14 jam ago

Ombudsman Perwakilan Sumut Soroti Pelayanan BPJS Terkait Korban Kebakaran Dairi

Ketua Ombudsman RI Perwakilan Sumut saat memberi keterangan kepada wartawan Medanoke.com | Sepanjang  periode Januari…

19 jam ago

Viral Video di Medsos Seorang Penjaga Counter HP di Pukuli Dengan Kayu Oleh Preman di Medan

Foto tangkapan layar dari video yang viral di medsos (Ist) Medanoke.com | Viral beredar video…

22 jam ago

Persoalan Pelaporan Perusakan Tembok Perumahan Luku Riverside Sudah Selesai Di Perangkat Desa

Tembok di komplek perumahan yang dijebol Medanoke.com | Terkait terbitnya berita tentang pelaporan perusakan barang-barang…

5 hari ago

This website uses cookies.