Categories: Kejati Sumut

Pastikan Pelayanan & Kepentingan Hukum Masyarakat Berjalan Baik, Kajati Sumut Kunjungi Kejari Medan dan Langkat

Dr.Harli Siregar: “Kita Prihatin Dengan Situasi Ini, Dibutuhkan Sikap Solidaritas Untuk Membantu Sesama”

medanoke.com- Medan, Kajati Sumatera Utara Dr.Harli Siregar, SH.,M.Hum didampingi Pejabat utama (PJU) Kejati Sumut melaksanakan kunjungan kerja dan monitor kondisi satuan kerja Kejaksaan Negeri Medan hingga Kejaksaan Negeri Langkat.

Pada kunjungan di Kejari Medan yang berlokasi di Jalan Adinegoro Medan Timur, Kajati yang didampingi Asisten Intelijen, Asisten Pembinaan, Asisten Pengawasan, Asisten Tindak Pidana Khusus dan Asisten Pengawasan hingga Koordinator Bidang Intelijen disambut langsung Kajari Medan Fajar Syahputra, SH.,MH melaksanakan pemberian bantuan bahan pangan kepada masyarakat dan jajaran pegawai Kejari Medan yang terdampak musibah banjir beberapa waktu lalu.

Dari Kejari Medan, Kajati bersama rombongan melanjutkan kegiatan bhakti sosial di lingkungan Sekolah Adhyaksa Medan, di lokasi ini Kajati bersama Pejabat utama memberikan bantuan sembako kepada para pegawai dan guru tenaga pengajar di lingkungan sekolah Adhyaksa yang juga mengalami musibah bencana banjir.

Setelah rangkaian kunjungan dan bhakti adhyaksa di Medan, Kajati dan rombongan melanjutkan rangkaian kunjungan kerja dan bhakti adhyaksa di Kejaksaan Negeri Langkat serta jajaran Cabang Kejaksaan Negeri Pangkalan Brandan.

Di langkat, Kajati bersama rombongan di terima dan disambut Kajari Langkat Asbach, SH.,MH beserta jajaran hingga Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Langkat di Pangkalan Brandan. Setelah melakukan pengecekan dan monitor kondisi sarana prasana kantor, Kajati kemudian memberikan bantuan bahan pangan kepada seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Langkat yangt terdampak bencana banjir.

Saat melaksanakan kunjungan, Kajati menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan suatu keharusan dan kewajiban pimpinan kepada bawahan terlebih setelah beberapa hari lalu terjadinya bencana alam yang menimpa masyarakat tak terkecuali di lingkungan Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan Jajaran.

Plh Kasi Penerangan Hukum Indra Hasibuan, SH.,MH yang turut serta dalam rombongan Kajatisu menyampaikan pesannya, bahwa kunjungan tersebut bukan semata kunjungan kerja ceremonial melainkan sebagai bentuk perhatian dan solidaritas Bapak Kajati dan jajaran pimpinan Kejati Sumut terhadap situasi bencana alam yang menimpa saudara sadudara kita semua, “Bapak Kajati ingin melihat secara langsung kondisi dan keberlangsungan kinerja di jajaran Kejaksaan Negeri, kita semua sangat prihatin dengan situasi yang terjadi, kita harus menumbuhkan sikap peduli dan solidaritas”. Ujar Indra Hasibuan mmenyampaikan pesan Kajati.

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Camat Menyapa, Terima Keluhan Warga Polonia Terdampak Pembangunan Perumahan Jewel Villas dan Lapangan Fadel

Medan, medanoke.com | Warga Lingkungan I dan Lingkungan 2, Kelurahan Polonia, Kecamatan Medan Polonia, mengeluhkan…

13 jam ago

AMAL Nisel Desak Menhut Stop Pembalakan Hutan Di Wilayah Pulau Pulau Batu Oleh PT. GRUTI

Pengurus AMAL-Nisel melakukan press conference terkait kegiatan  PT.GRUTI dalam melakukan perambahan Hutan di wilayah kepulauan…

1 hari ago

Berkas Kasus Alih Lahan HGU PTPN I Telah Dilimpahkan ke PN Tipikor Medan

MEDAN-medanoke.com, Proses hukum alih lahan Hak Guna Usaha (HGU) PTPN I Regional 1 (PTPN II)…

1 hari ago

Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum DPP Purbaya Indonesia Lakukan Konsolidasi Organisasi di Tiga Provinsi Sulawesi

Medan- medanoke.com, Ketua Umum (Ketum) DPP Purbaya Indonesia DR Ali Yusran Gea,SH, MKn,MH dan Wakil…

1 hari ago

Donor Darah Mahasiswa STIK-P Medan, Wujud Kepedulian Sosial Kampus

MEDAN — medanoke.com, Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIK-P) Medan menggelar kegiatan donor darah…

1 hari ago

Tinjau Pasar Simalingkar dan Sentosa Baru, Jajaran Direksi PUD Pasar Medan Berharap Peningkatan Kenyamanan

Medan, medanoke.com | Jajaran Direksi PUD Pasar Kota Medan melaksanakan peninjauan ke Pasar Simalingkar dan…

2 hari ago

This website uses cookies.