Categories: Bencana

Viral… Dapur Rumah Makan Terbakar, Kapolsek Medan Baru Tak Tahu Kejadian

Dapur Rumah Makan Permata milik Syafii yang terletak di Jalan Teuku Umar, Medan, yang terbakar. (istimewa)

www.medanoke.com – MEDAN | Viral suasana di Jalan Teuku Umar, Kecamatan Medan Baru, Kota Medan, mendadak ramai dan heboh di media sosial (medsos), Rabu (29/05/2024) malam. Pasalnya, dapur Rumah Makan Permata milik Syafii, nyaris ludes di lalap si jago merah. Beruntung, api dapat dipadamkan dengan cepat sehingga tidak menyambar bangunan lainnya.

Informasi yang diperoleh awak media ini, Kamis (30/05/2024), video kebakaran tersebut viral di medsos. Dalam video, terlihat petugas pemadam kebakaran Pemko Medan turun ke lokasi. Petugas pemadam kebakaran dibantu warga dengan cepat memadamkan api.

“Untung apinya cepat dipadamkan. Kalau tidak, pasti sudah kena ke bangunan lainnya,” kata orang dalam video tersebut.

Kapolsek Medan Baru, Kompol Yayang Rizki Pratama SH SIK mengaku, tak mengetahui kejadian tersebut. “Dimana itu…???,” jawab Yayang Rizki Pratama kembali.

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Medan Baru, AKP Harjuna Bangun SSos mengatakan, kebakaran tersebut tidak merembes ke bangunan lainnya karena api dapat dipadamkan pemilik rumah, Syafii dibantu warga sekitar.

“Diduga api berasal dari dapur Rumah Makan Permata milik Syafii saat memasak. Tapi, api berhasil dipadamkan pemilik rumah makan dan dibantu warga sekitar juga,” ujar Harjuna Bangun.

Jelas Harjuna Bangun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran rumah makan itu. “Kegunaan diperkirakan jutaan rupiah,” ungkapnya. (Jhonson Siahaan)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Share
Published by
redaksi

Recent Posts

Camat Menyapa, Terima Keluhan Warga Polonia Terdampak Pembangunan Perumahan Jewel Villas dan Lapangan Fadel

Medan, medanoke.com | Warga Lingkungan I dan Lingkungan 2, Kelurahan Polonia, Kecamatan Medan Polonia, mengeluhkan…

14 jam ago

AMAL Nisel Desak Menhut Stop Pembalakan Hutan Di Wilayah Pulau Pulau Batu Oleh PT. GRUTI

Pengurus AMAL-Nisel melakukan press conference terkait kegiatan  PT.GRUTI dalam melakukan perambahan Hutan di wilayah kepulauan…

1 hari ago

Berkas Kasus Alih Lahan HGU PTPN I Telah Dilimpahkan ke PN Tipikor Medan

MEDAN-medanoke.com, Proses hukum alih lahan Hak Guna Usaha (HGU) PTPN I Regional 1 (PTPN II)…

1 hari ago

Ketua Umum dan Wakil Ketua Umum DPP Purbaya Indonesia Lakukan Konsolidasi Organisasi di Tiga Provinsi Sulawesi

Medan- medanoke.com, Ketua Umum (Ketum) DPP Purbaya Indonesia DR Ali Yusran Gea,SH, MKn,MH dan Wakil…

1 hari ago

Donor Darah Mahasiswa STIK-P Medan, Wujud Kepedulian Sosial Kampus

MEDAN — medanoke.com, Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Pembangunan (STIK-P) Medan menggelar kegiatan donor darah…

2 hari ago

Tinjau Pasar Simalingkar dan Sentosa Baru, Jajaran Direksi PUD Pasar Medan Berharap Peningkatan Kenyamanan

Medan, medanoke.com | Jajaran Direksi PUD Pasar Kota Medan melaksanakan peninjauan ke Pasar Simalingkar dan…

2 hari ago

This website uses cookies.