Categories: News

Bayi Masih Berumur 40 Hari, Oknum Polisi Digrebek Istri di Hotel

Medanoke.com – Medan, Tak terima terus diselingkuhi sang suami yang merupakan oknum polisi di sektor Medan Baru. Wanita yang baru saja melahirkan bayi berumur 40 hari ini, menggerebek suaminya di kamar hotel Katana, Padang Bulan, Medan, Senin (04/05/2020).

Penggerebekan yang dilakukan sang istri berisinisial HBS ini pun viral ketika ia membagikan postingan video ke media sosial miliknya. Dalam video berdurasai 2 menit tersebut, ia mengenakan kaos sambil menggendong bayinya mengetuk pintu kamar. Pintu kamar langsung dibuka oleh suami HBS yang mengenakan seragam tugas dan jaket.

“Halo selamat malam, selamat malam, mana kau, videokan-videokan” teriak sang istri yang membawa anak bayi tersebut. Kemarahan sang istri membuat OHS panik dan kemudian menghalangi istrinya agar tak bertemu dengan wanita selingkuhannya.

“Mana kau hei,” teriak sang istri lagi.

“Sudah keluar, keluar,” jawab sang suami yang mengenakan jaket hitam.
Namun dengan sekuat tenaga sang suami yang sudah ketahuan belangnya menghalangi niat istrinya untuk melabrak selingkuhan polisi itu.

Melihat situasi dan kondisi yang mulai mencekam, si anak bayi yang masih dalam dekapan sang istri sempat menangis karena mendengar suara teriakan orang tuanya dan nyaris terjepit.

Istri polisi itu sempat menarik tas selempang yang digunakan oleh selingkuhan suaminya. Melihat ada kamera yang menyorot ke arah wajahnya, selingkuhan polisi itu malu dan menutupi wajahnya dengan helm warna putih yang dipegangnya.

Dia sempat tersangkut saat berusaha untuk berlari menyelamatkan diri.

“Videokan, videokan,” teriak sang istri lagi.

Tak lama berselang, seorang pegawai hotel yang mengenakan kemeja batik warna biru corak batik coba datang untuk melerai.

“Bang, bang buka pintunya bang,” ucap selingkuhan polisi hendak mau melarikan diri.

Medanoke.com – Selingkuhan Oknum Polisi Medan Baru ini mencoba Keluar Dari Kamar Hotel Ketika Ia Direkam oleh Kerabat Istri Korban

“Jangan diapain, jangan dibuka pintunya,” pinta istrinya.

Kemudian pintu dibuka dan selingkuhan polisi yang mengenakan jaket putih langsung naik ke atas sepeda motor matik warna hitam miliknya.

“Jangan kayak gitulah kak,” kata selingkuhan polisi kepada wanita yang merekam video.

“Ih, kakak yang jangan kayak gitu seharusnya,” jawab wanita yang merekam video.

Kunci sepeda motor selingkuhan polisi itu sempat ditahan salah seorang yang ikut menggerebek, sampai akhirnya kunci sepeda motor pelakor itu diberikan.

Setelah mendapatkan kunci, wanita selingkuhan itu pun tergesa-gesa pergi dengan menaiki sepeda motor Beat hitam BK 5768 ZAK. Saat perempuan itu pergi juga sempat terekam.

Sudah Sering Selingkuh

Medanoke.com – Selingkuhan Oknum Polisi Mencoba Kabur dan Keluar Dengan Mengenakan Sepeda Motor

Kejadian di selingkuhi diakui HBS bukan kali pertama dilakukan suaminya OHS ia mengaku memvideokan aksi bejad sang suami dan mengunggah ke laman facebook miliknya karena merasa kesal dengan suaminya. Bahkan dia juga mengenal H, selingkuhan suaminya.

HBS menyebutkan jika Penggerebekan itu pun memang sengaja dilakukan. Termasuk mengunggahnya ke facebook. Sehingga dia tak lagi mendengar gosip soal suaminya, namun menyaksikan langsung di depan mata.

“Bisa tahu selingkuh ya karena sudah berulang kali seperti itu. Jadi mungkin sudah kuasa Tuhan menunjukkan kelakuan suami saya,” jelasnya.

Saat ini HBS masih trauma. Dia pun hanya ingin fokus mengurus bayinya yang masih berusia 40 hari, hasil buah cintanya dengan OHS.

Bahkan terlihat di halaman media sosial miliknya ucapan simpati dan dukungan memenuhi dinding halaman media sosialnya. (*)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Minta Dukungan Publik, Tim 7 Medan: Lapangan Merdeka Layak jadi Situs Proklamasi Nasional

Revitalisasi Lapangan Merdeka Medan masih dalam pengerjaan meski sudah diresmikan pada 19 Februari 2025. Medanoke.com…

2 hari ago

Kajati Sumut : Ikut WBK itu Bukan Kompetisi Tapi Kewajiban Untuk Menjadi Lebih Baik

medanoke.com- MEDAN-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH didampingi Wakajati Rudy Irmawan, SH,MH, Aswas Darmukit,…

2 hari ago

Viral, Aksi Perampasan Dengan Ancaman & Kekerasan Kendaraan Oleh Debt Collector, DR. GEA Desak KAPOLDASU Tangkap & Tindak Tegas

DR. GEA DESAK KAPOLDASU TANGKAP & TINDAK TEGAS PELAKUNYA medanoke.com- MEDAN, Maraknya aksi tarik paksa…

2 hari ago

Balai Wartawan Polda Sumut Digusur, Alih Fungsi Bisnis Bhayangkari?

Penampakan bagian luar dan dalam balai wartawan saat ini (ist) Medanoke.com | Balai Wartawan Polda…

3 hari ago

Demi Untung Besar, Lahan Eks HGU PTPN II Disulap Jadi Ruko

Ruko masih dalam proses pembangunan medanoke.com- Medan, Diduga diperjual belikan,  kepada investor yang dikenal dengan…

4 hari ago

JAM Pidum Kejagung Setujui 5 Perkara dari Kejati Sumut Diselesaikan Dengan Pendekatan Humanis, Korban dan Tersangka Sepakat Berdamai

medanoke.com- MEDAN-Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH,MH diwakili Wakajati Sumut Rudy Irmawan, SH,MH didampingi…

4 hari ago

This website uses cookies.