Categories: EdukasiPilkada 2024

Motivasi Santri Pondok Pesantren Hidayatullah MedanHasan Basri Sagala : Selamat Hari Santri ke-10 tahun 2024.

www.medanoke.com – Deli Serdang- Cawagubsu H. Hasan Basri Sagala memberikan motivasi kepada ratusan santri putra dan putri Pondok Pesantren Hidayatullah Medan di Bandar Labuhan Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, Senin (21/10).


“Seorang santri harus menjadi sosok yang bermanfaat bagi masyarakat. Tetapi untuk menjadi orang yang bermanfaat, tidak harus menjadi kyai. Orang yang bermanfaat itu ditandai dengan mempunyai ilmu untuk menyelamatkan diri, untuk menyelamatkan keluarga, dan selanjutnya untuk menyelamatkan orang lain. Santri bisa menjadi dokter, bisa menjadi guru, bisa menjadi dosen, bahkan menjadi pejuang. Itu mengapa ada Hari Santri yang kita peringati tiap 22 Oktober.

Tujuan peringatan Hari Santri Nasional adalah untuk memperingati peran santri dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia. Selamat hari Santri,”kata Hasan Basri Sagala.


Menurut Hasan, santri memiliki peranan penting dalam sejarah bangsa Indonesia, dan juga untuk masa depan Indonesia.
“ Para santri merupakan generasi muda yang diberikan pendidikan agama yang kuat dan ketat. Di sini, santri diajarkan displin. Disiplin itu hal paling penting dalam hidup. Dengan kedisiplinan dan pendidikan agama yang ketat, para santri memiliki tameng yang kuat menghadapi kerasnya godaan dan tantangan perkembangan dunia. Sehingga menjadi apapun nantinya, menjadi kepala daerah, menjadi ASN, tentara atau polisi, pasti punya prinsip kuat dalam menjalankan tugasnya,”tambah Hasan.


Dengan begitu, tambah Hasan, alumni Pondok Pesantren yang digembleng kedisiplinan dan Pendidikan Islam yang kuat bisa menjadi sosok manusia yang bermanfaat, pemimpin yang bijaksana, dan selalu menyebarkan kebaikan.


Pondok Pesantren Hidayatullah Medan di Bandar Labuhan memiliki 750 santri, yang sebagian besar juga mendapatkan Pendidikan membina muallaf di sejumlah daerah di Sumatera Utara. Hadir dalam kegiatan tersebut, unsur Dewan Murobbi Hidayatullah Sumatera Utara, H. Khoirul Anam, pengasuh Pondok Pesantren H. dr. Darmawan, H. Haris Harahap, H. Jansen Harahap, dan H. Iskak Harahap. (aSp/ Rel)

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

Recent Posts

Rektor USU Tak Diterge Berjumpa Dengan Sufmi Dasco Tuk Menangkan Bobby – Surya

Yusuf Tambunan Medanoke.com-Rektor USU Muryanto Amin kabarnya tak diterge berjumpa dengan Ketua Harian DPP Partai…

5 jam ago

Sugiat Santoso Apresiasi Kebijakan Menteri Agus Dalam Memutus Rantai Peredaran Narkoba di Lapas

Jakarta,Medanoke.com-Wakil Ketua Komisi XIII DPR RI, Sugiat Santoso, mendukung langkah Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Impas)…

5 jam ago

Menang di Prapid Lawan Polsek Medan Area, Riki Agasi Masih Trauma dan Takut

Muslim Muis ; Tangkap Otak Pelaku dan Saksi Berat Oknum Kepolisian Yang Terlibat www.medanoke.com- Medan,…

7 jam ago

Musda ke V MUI Kecamatan Medan Belawan Berlangsung Sukses

www.medanoke.com- BELAWAN - Musda ke V Majelis Ulama Indonesia Kecamatan Medan Belawan, yang diselenggarakan di…

11 jam ago

Ketua IMO Sumut Desak APH Tangkap Muhammad Ali Purba Diduga Memberikan Keterangan Palsu dan Periksa Polsek Medan Area

www.medanoke.com- Medan, Ketua IMO Indonesia Provinsi Sumatera Utara H.Nuar Erde desak Kepolisian Sumatera Utara (Polda…

1 hari ago

Gawat…Gula RafinasiSudah Dilarang, BPOM  Medan Malah Keluarkan Rekom Edar GulaVit PIR

"BPOM itu bukan lembaga yang mendukung bisnis. Tapi lembaga yang dibentuk untuk menjaga dan melindung…

1 hari ago

This website uses cookies.