Skip to content
Juli 11, 2025
  • Home
  • Business
  • Sports
  • Stories
  • Lifestyle
  • WORLD
  • Health
  • #6755 (tanpa judul)
  • Privacy Policy

www.medanoke.com

Informasi Terkini Jempolan

Primary Menu
  • Home
  • Business
  • Sports
  • Stories
  • Lifestyle
  • WORLD
  • Health
  • #6755 (tanpa judul)
  • Privacy Policy
Live
  • Home
  • Kriminalitas
  • Dua Bulan Berlalu, Laporan Pencabulan Yang Dialami Pelajar SMA Ngendap di Mapolrestabes Medan
  • Kriminalitas
  • POLRI

Dua Bulan Berlalu, Laporan Pencabulan Yang Dialami Pelajar SMA Ngendap di Mapolrestabes Medan

redaksi November 18, 2023

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi pada Reddit(Membuka di jendela yang baru)Reddit
  • Lagi
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)Facebook
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru)X
  • Klik untuk mencetak(Membuka di jendela yang baru)Cetak
  • Klik untuk mengirimkan email tautan ke teman(Membuka di jendela yang baru)Surat elektronik
  • Klik untuk berbagi di Linkedln(Membuka di jendela yang baru)LinkedIn
  • Klik untuk berbagi di X(Membuka di jendela yang baru)X
  • Klik untuk berbagi pada Pinterest(Membuka di jendela yang baru)Pinterest
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)Telegram
  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)WhatsApp

www.medanoke.com – MEDAN | Dengan wajah kesal, Sappe P Manullang (50), warga Jalan Menteng, Kecamatan Medan Denai, mendatangi Mapolrestabes Medan, Sabtu (18/11/2023). Pasalnya, dua bulan lebih berlalu, kasus pencabulan yang dialami anaknya LR, yang masih berstatus pelajar tersebut tak ada titik terang hingga saat ini.

Informasi yang diperoleh awak media ini, kejadian berawal pada hari Minggu (10/09/2023) siang 14.00 WIB, dimana anaknya LR, ditelepon oleh pelaku KB, untuk bertemu. Setelah ditelepon pelaku KB, selanjutnya KB pun bertemu dengan LR. Setelah bertemu, KB lalu mengajak LR keluar dengan berbagai alasan.

Berhasil dengan bujuk rayunya, KB lalu memacu laju sepeda motornya menuju ke arah Jalan Karya Utama, Kelurahan Pangkalan Mansyur, Kecamatan Medan Johor. Setibanya di Jalan Karya Utama, Kelurahan Pangkalan Mansyur, Kecamatan Medan Johor, pelaku langsung membelokkan sepeda motor miliknya ke arah Hotel RedDoorz. Korban, LR saat itu mempertanyakan mengapa sepeda motor dimasukkan ke area pekarangan Hotel RedDoorz tersebut.

Pelaku KB pun lagi-lagi menyakinkan korban dengan berbagai alasan. Setelah masuk ke dalam, pelaku KB kemudian melakukan niat busuknya dan berhasil meniduri korban LR, didalam kamar hotel. Puas melampiaskan nafsu bejatnya, KB meninggalkan korban saat itu juga didalam kamar hotel dan pergi berlalu saja.

“Anak saya, LR, menghubungi telepon seluler (hp) saya malamnya sekitar pukul 22.00 WIB. Anak saya, LR, mengatakan kalau dia sudah disetubuhi KB dan pelaku langsung pergi meninggalkan anak saya didalam kamar hotel,” kata Sappe P Manullang.

Lanjut, jelas Sappe P Manullang, ia pun selanjutnya menjumpai anaknya dan mempertanyakan apa yang sebenarnya telah terjadi. Mendengar perkataan anaknya, ujar Sappe P Manullang, ia sangat terkejut dan menjumpai KB ke kediamannya dan meminta agar orang tuanya bertanggung jawab atas perbuatannya anaknya, KB.

“Tapi orang tuanya KB tidak mau bertanggung jawab atas perbuatan anaknya itu. Kesal, saya pun melaporkan kejadian yang dialami anak saya ini ke Mapolrestabes Medan,” tegasnya.

Sambung Sappe P Manullang, ia kembali mendatangi Mapolrestabes Medan karena sudah dua bulan berlalu tapi kasus yang dialami anaknya itu tak kunjung ditangani dengan serius.

“Saya kesal dengan kinerja Polrestabes Medan karena sudah dua bulan kasus yang dialami anak saya ini tak ada kejelasannya. Pelakunya, KB, masih saja bebas berkeliaran dan tidak ditangkap juga. Semua alat bukti sesuai dengan permintaan kepolisian sudah saya serahkan,” ucapnya dengan nada kesal.

Sappe P Manullang menuturkan, kepada pihak kepolisian agar serius menangani kasus yang dialami anaknya tersebut. “Apalagi yang kurang, saya pun heran. Semua sudah diserahkan sama pihak kepolisian tapi sampai sekarang pelakunya belum ditangkap juga,” ucapnya.

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK MSi yang dihubungi via telepon selulernya tak menjawab. Saat dikirim pesan singkat via WhatsApp, juga tak membalas. Hal serupa juga dilakukan Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Teuku Fathir Mustafa SIK MH. Saat dihubungi via telepon selulernya dan dikirim pesan singkat, Teuku Fathir Mustafa tak menjawab.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi SH SIK mengatakan, agar menanyakan mengenai perkembangan kasus tersebut langsung kepada penyidiknya. “Silahkan ke penyidiknya ya”, jawabnya singkat.

Kasubbag Humas Polrestabes Medan, Kompol Riama Siahaan SH mengatakan hal senada dengan jawaban Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi SH SIK. “Tanyakan lgs ke bgn SPKT atau Penyidiknya pak,” jawab Riama Siahaan via WhatsApp dengan singkat. (Jhonson Siahaan)

TEKS FOTO : Surat tanda bukti laporan korban ke Mapolrestabes Medan, terkait kasus yang dialami anaknya. (Jhonson Siahaan)

About Author

redaksi

jurnalistik yang jujur anti hoax & Fitnah, Berimbang & tepat sasaran menuju Era informasi damai dengan Solusi

See author's posts

    Menyukai ini:

    Suka Memuat...
    Tags: Berlalu Bulan di Dialami dua Laporan Mapolrestabes Medan Ngendap Pelajar SMA Pencabulan Yang

    Continue Reading

    Previous: Anggota Bawaslu Medan Kena OTT di Hotel JW Marriot
    Next: Diduga Peras Eks Menteri, Ketua KPK Firli Bahuri Jadi Tersangka

    Related Stories

    Komisi III DPR RI Minta Polda Sumut Tangkap Pelaku Teror Terhadap Anggota DPRD
    • DPRD Sumut
    • Hukum
    • Kriminalitas

    Komisi III DPR RI Minta Polda Sumut Tangkap Pelaku Teror Terhadap Anggota DPRD

    Juli 9, 2025
    Kado Pahit di Hari Bhayangkara ke 79 Purnawirawan Polri Pengemudi Fortuner Yang Seruduk Pejalan Kaki Hingga Tewas Belum Ditahan Meskin Ditetapkan Tersangka
    • POLRI

    Kado Pahit di Hari Bhayangkara ke 79 Purnawirawan Polri Pengemudi Fortuner Yang Seruduk Pejalan Kaki Hingga Tewas Belum Ditahan Meskin Ditetapkan Tersangka

    Juli 1, 2025
    DPN Sahabat Polisi Tunjuk Burhanuddin Sebagai Ketum DPW SPI Sumut
    • Nasional
    • POLRI

    DPN Sahabat Polisi Tunjuk Burhanuddin Sebagai Ketum DPW SPI Sumut

    Juni 29, 2025

    Trending News

    KIA Efektif Sejak 2016, Namun Banyak Anak di Medan Yang Hingga Kini Belum Menerima 1

    KIA Efektif Sejak 2016, Namun Banyak Anak di Medan Yang Hingga Kini Belum Menerima

    Juli 10, 2025
    Resmi Hadir, Pre-order Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7, HP Lipat Tercanggih 2

    Resmi Hadir, Pre-order Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7, HP Lipat Tercanggih

    Juli 10, 2025
    Kejati Sumut Terima Laporan Irjen Kementerian PKP Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Rumah Susun Mencapai Rp6,5 M 3

    Kejati Sumut Terima Laporan Irjen Kementerian PKP Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Rumah Susun Mencapai Rp6,5 M

    Juli 10, 2025
    Pemeriksaan Gubernur Sumut Bobby Nasution sebagai bentuk dan bukti independensi KPK 4

    Pemeriksaan Gubernur Sumut Bobby Nasution sebagai bentuk dan bukti independensi KPK

    Juli 10, 2025
    Komisi III DPR RI Minta Polda Sumut Tangkap Pelaku Teror Terhadap Anggota DPRD 5

    Komisi III DPR RI Minta Polda Sumut Tangkap Pelaku Teror Terhadap Anggota DPRD

    Juli 9, 2025

    You may have missed

    KIA Efektif Sejak 2016, Namun Banyak Anak di Medan Yang Hingga Kini Belum Menerima
    • Pendidikan

    KIA Efektif Sejak 2016, Namun Banyak Anak di Medan Yang Hingga Kini Belum Menerima

    Juli 10, 2025
    Resmi Hadir, Pre-order Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7, HP Lipat Tercanggih
    • Style
    • Technology
    • Teknologi

    Resmi Hadir, Pre-order Samsung Galaxy Z Fold7 dan Z Flip7, HP Lipat Tercanggih

    Juli 10, 2025
    Kejati Sumut Terima Laporan Irjen Kementerian PKP Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Rumah Susun Mencapai Rp6,5 M
    • Kejati Sumut

    Kejati Sumut Terima Laporan Irjen Kementerian PKP Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Rumah Susun Mencapai Rp6,5 M

    Juli 10, 2025
    Pemeriksaan Gubernur Sumut Bobby Nasution sebagai bentuk dan bukti independensi KPK
    • Hukum

    Pemeriksaan Gubernur Sumut Bobby Nasution sebagai bentuk dan bukti independensi KPK

    Juli 10, 2025
    PT MEDIA CAHAYA BANGSA | MoreNews by AF themes.
    %d